REVIEW SIEG
Sieg diciptakan
oleh Yggdmillennia sebagai salah satu dari banyak homunculi yang diciptakan
untuk berbagai tujuan. Awalnya disimpan dalam tangki pasokan energi sihir yang
dirancang oleh Gordes Musik Yggdmillennia untuk memberikan energi bagi Servant
dan pada awalnya hanya dikenal sebagai Homunculus (ホムンクルス,
Homunkurusu) biasa, sebelum diberi nama menjadi ‘Sieg’. Dia adalah salah satu dari
banyak homunculus yang diizinkan Avicebron untuk digunakan sebagai pengumpul bahan
untuk golemnya. Namun, karena Magic Circuitnya yang berkualitas tinggi, dia dianggap
sebagai pilihan yang baik untuk Golem Keter Malkuth, bersama 2 kandidat lainnya.
Karakteristiknya
seperti standar Homunculi buatan Einzbern, tatapannya dalam, merah gelap halus,
seperti ruby sempurna. Rambutnya berwarna coklat, meskipun kelihatannya gelap
sekali semakin umurnya bertambah. Pada awalnya, fisik Sieg cukup ramping dan
lemah, seperti bayi yang baru lahir. Pakaian standarnya terdiri dari rompi
hitam, kemeja putih, celana panjang hitam, dan sepasang sepatu kulit hitam.
Setelah
mendapatkan jantung Siegfried, penampilan fisiknya sedikit berubah mendekati
Siegfried. Rambutnya menjadi lebih gelap dan sedikit lebih pendek. Dia juga
tumbuh jauh lebih tinggi daripada saat keluar tabung. Tubuh lemahnya di masa
lalu digantikan dengan tubuh yang ramping tapi kuat, yang jauh lebih cocok
untuk bertarung dalam HGW.
“Mungkin kami tidak pantas menerima hal seperti kehendak bebas. Aku benar-benar tidak tahu apakah yang aku lakukan sampai sekarang adalah benar atau salah. Namun, bahkan jika tidak ada ketenangan di luar ... bahkan jika hanya ada keputusasaan di luar... Setidaknya aku ingin berjalan di jalanku sendiri! Kami juga tidak meminta keselamatan! Tapi aku ingin setidaknya memiliki kebebasan memilih! ”—Sieg
Dia memiliki first-class
Magic Circuit. Sieg adalah makhluk yang dibuat dengan memiliki Sirkuit Sihir
sebagai pondasi tubuhnya, sehingga kemampuannya untuk memahami informasi sangat
besar dan cepat. Dia mampu mendapatkan pengetahuan dengan kecepatan yang
abnormal dalam rentang waktu beberapa hari. Dia juga awalnya dibuat untuk mengambil Mana
dari atmosfer dan memberikannya kepada Servant of Black (melalui tabung), tapi dia mampu memotong aliran transfer Mana itu secara manual saat mendapatkan
kecerdasan. Secara naluri, dia mengetahui magecraft, dia mampu menggunakan
mantra "Straße gehen : Logic path/open (理導/開通シュトラセ/ゲーエン,
Ridō/kaitsū, Shutorase/gēen)" untuk menghancurkan kaca tangki yang menahannya,
menyebabkan energi sihirnya mengubah kaca itu ke kondisi yg mudah dihancurkan.
Dia mampu memahami mineral yang terbuat dari kaca, dan mengubahnya menjadi
rapuh seperti sepotong kayu yang lemah (triplek). Cara kerja mantra ini kalo
diliat-liat mirip sama trace on
Shirou, sama-sama bisa memahami struktur benda, walaupun improvisasinya
berbeda. Kalo Shirou menganalisa lalu menguatkan, maka Sieg menganalisa lalu
mengubahnya agar mudah dihancurkan.
Ketika Sieg
mencoba melindungi dirinya dari Gordes, dia menggunakan teknik ini untuk
membela dirinya sendiri. Juga dikatakan bahwa Sieg dapat menggunakan ilmu sihir
dasar, seperti sugesti dan sihir penyembuhan.
Tidak seperti
homunculi biasa yang dibangun menjadi fungsional dan merupakan bentuk kehidupan
yang sempurna, dia memiliki banyak cacat fisik. Ditambah Magic Circuit-nya
adalah first-rate, tubuhnya selalu gagal mengendalikannya. Dibuat hanya untuk
menyediakan energi sihir dan bukan tipe homunculus petarung, dia lemah secara
fisik dan hanya akan hidup paling lama 3 tahun.
Setelah
mendapatkan jantung Siegfried, penampilannya secara fisik berubah dan dia
mendapatkan tubuh yang lebih kuat, Astolfo berkata kalau Sieg bisa hidup lebih
dari 100 tahun. Dia memiliki Command Seal khusus berwarna hitam yang muncul di
belakang tangan kirinya, yang dikenal sebagai Dead Count Shapeshifter : Dragon
Revelation Command Spells (竜告令呪デッドカウント・シェイプシフター, Ryū Tsuge-reiju, Deddo Kaunto Sheipushifutā) yang
memungkinkan dia untuk meniru bentuk Siegfried selama 180 detik (3 menit). Dia
hanya bisa berubah menggunakan CS dengan batas 3x penggunaan. Namun juga dapat
digunakan sebagai Command Seal biasa, meski Sieg ga pernah make CS-nya ke
Astolfo.
Parameter,
pengalaman, teknik, keterampilan pribadi, dan Noble Phantasm, semuanya
direplikasi dengan sempurna dari Siegfried, tetapi tentu dia tidak bisa
menandingi Siegfried dalam wujud true Heroic Spirit. Dia butuh banyak energi
sihir di tubuhnya dan penggunaan CS untuk berubah wujud.
Mungkin banyak
dari kalian yg menganggap aneh kalo Sieg tiba-tiba jadi kuat setelah menerima
jantung Siegfried. Buat kalian yg udah lama kenal nasuverse, apalagi pernah
membaca VN F/SN HF, harusnya ga kaget karena ini bukan yg pertama. Jantung,
alias Spirit Core, adalah inti yg berisi ‘informasi’ dari seorang Servant. Di
VN F/SN HF, adegan “menerima jantung” sudah diperagakan oleh Cursed Arm dan Cu
Chulainn. Cursed Arm menggunakan Delusional Heartbeat untuk menghancurkan
jantung Cu, lalu memakannya. Setelah itu dia memperoleh kemampuan bicara dengan
dialek persis seperti Cu, parameternya juga menjadi mirip seperti Cu. Sieg juga
sama, dia menerima kepribadian, kekuatan, dan kemampuan bertarung Siegfried
setelah menerima jantung.
Menggunakan
Balmung sekali saja cukup untuk menghabiskan cadangan Mananya, menyebabkan dia
kembali ke wujud awal. Proses ini memberinya rasa sakit yang luar biasa pada
daging, tulang, dan syarafnya, dan dia kehilangan kemampuan untuk bergerak. Dia
bisa berubah lagi, tetapi tubuhnya tidak dapat bertahan untuk melakukannya
secara beruntun.
Namun suatu
ketika, saat Mordred melawan Frankenstein, Fran menggunakan kekuatan penuhnya
lewat Blasted Tree. Dia mati dan petirnya tersebar ke segala arah layaknya
pohon. Salah satu petir Frankenstein, yang dipenuhi oleh keinginannya, memasuki
tubuh sekarat Sieg. Reaktor dari Bridal Chest (senjata Fran) memasuki tubuh
Sieg, pecahan Frankenstein itu hidup di dalam tubuh Sieg, dan memberinya
sejumlah skill. Sieg menggunakannya dalam pertempurannya dengan Karna dan Amakusa,
dan berhasil menggunakan Balmung berkali-kali dan beruntun hanya dengan mengisi
Mana-nya lewat "Galvanism. Ketika Sieg bertempur melawan Karna, dia mampu
menggunakan Balmung bersama dengan Galvanisme dan mampu mengaktifkannya secara
beruntun. Setelah mengadu dua serangan back-to-back selevel Brahmastra Kundala,
Karna memutuskan bahwa hanya ada satu cara untuk menang dan menggunakan Vasavi
Shakti. Balmung kalah hanya dalam 2 detik, tetapi Sieg menggunakan CS untuk
meningkatkannya, memungkinkannya untuk mencapai daya yg hampir setara dengan
Vasavi Shakti. Dari titik ini, ini menjadi pertarungan kegigihan, tapi karena
lawan Sieg adalah Karna yang terkenal karena kegigihannya, Vasavi Shakti mampu
menembus Balmung. Sebelum Vasavi Shakti mengenai Sieg, dia diselamatkan oleh
Astolfo dengan Akhilleus Kosmos.
Dari segi
kemampuan, Sieg lebih mirip dengan Siegfried saat masih hidup, lebih mirip
daripada versi salinan Heroic Spirit (read : Saber Siegfried). Saat Siegfried
masih hidup, Magic Crest bawaannya dikombinasikan dengan transformasi jantungnya
menjadi Magic Core karena mandi dan minum darah naga, sehingga dia bisa menarik
energi sihir dan menembakkan gelombang tebasan bahkan lebih cepat daripada Sieg
(+ Galvanism). Sayangnya, skill OP ini terdegradasi saat Siegfried disummon
dalam container kelas Saber.
Sieg menggunakan
lite-ver dari Blasted Tree sebagai kartu trufnya untuk mengalahkan Amakusa
dalam pertarungan terakhir mereka.
Dia juga
menampilkan kemampuan untuk berubah menjadi Fafnir karena dia memiliki jantung
Siegfried, memberinya darah naga saat dia membawa Greater Grail ke Reverse Side,
di mana Phantasmal Beast hidup, tidak ada manusia yg dapat menjelajah, sehingga
efek ‘humanity salvation’ tidak terjadi karena ga ada manusia. Sebagai hasil
dari transformasi, dia kehilangan bentuk fisiknya dan kondisi terakhirnya
hanyalah sebagai jiwa di Reverse Side.
Fate/Apocrypha
Sieg memiliki
kesadaran (saat masih di tabung) tanpa memiliki apapun untuk membentuk
kepribadian, hanya insting lemah yg takut akan rasa sakit. Tapi dia dapat memproses
informasi dari luar, yang akhirnya menciptakan pengetahuan di dalam dirinya. Dia
menjadi sadar, dan dia mampu menyadari fakta sederhana bahwa dia adalah makhluk
hidup. Siklus belajar ini terus berulang dengan kecepatan tinggi, didukung oleh
Magic Circuitnya. Dia mengetahui banyak makhluk, termasuk manusia, homunculi,
dan Servant. Manusia adalah ras yg mengabaikan homunculus, itu pendapatnya.
Setelah
mengawasi Kairi Sisigou dan Mordred dalam pertempurannya melawan beberapa
golem, Avicebron dan Roche masuk ke ruangan suplai energi, tepatnya di depan tangki
Sieg, membahas proses memasukkan Sirkuit Sihir ke dalam golem. Mengidentifikasi
mereka berdasar "kode" mereka. Sieg mengetahui kalau mereka muncul di
hadapannya berkali-kali. Sieg mengumpulkan informasi dari mereka dan
mempelajari penyisipan Sirkuit Sihir. Namun dia sadar kalo ‘menyisipkan’ sama
dengan menghancurkan. Dia menjadi takut ketika sadar dia dan saudara-saudaranya
akan mati dalam waktu dekat.
Dia takut pada
segalanya. Dia menyebut dirinya transparan dan tidak berwarna karena dia tidak
memiliki apa-apa dan tidak menerima apa pun sejak kelahirannya.
Setelah
melarikan diri dan menerima jantung Siegfried, dia menjadi lebih tidak egois
dan berani karena dia secara bertahap terus berkembang sebagai pribadi. Atas
kemauannya sendiri, dia memutuskan untuk meninggalkan kehidupan damai dan
sebaliknya bertujuan untuk menyelamatkan saudara homunculusnya dari keputusasaan
dan kematian. Akhirnya, dia dengan sukarela menjadi peserta HGW demi
kepentingan saudara-saudaranya itu, juga demi Astolfo yang sebelumnya telah
menyelamatkannya, dan juga Jeanne, karena dia merasa berhutang budi padanya.
Karena usianya yang masih muda, dia masih sangat naïf, tidak mengerti tentang tata
cara berperilaku dan bagaimana dunia bekerja. Dia bahkan kadang-kadang
menunjukkan sikap kasar, khususnya terhadap Gordes, meskipun dia masih
mengungkapkan rasa terima kasih (ogah-ogahan) terhadapnya karena telah
menciptakan sekaligus membunuh saudara homunculusnya. Di kastil Yggdmillenia,
selain kepada Gordes, dia cukup baik kepada semua orang. Dia bahkan rela
jauh-jauh hanya untuk menyelamatkan Caules dan Fiore, menunjukkan toleransinya
yang tinggi untuk memaafkan (Gordes excluded). Sieg secara mengejutkan menjadi penuh
dendam dan benar-benar kehilangan imej tabahnya ketika orang-orang yang dia
sayangi dirugikan. Sieg seperti itu karena dia tidak memiliki apa-apa selain
orang-orang yang dia sayangi, yang menghargai dirinya lebih dari apa pun.
Setelah
pertemuan terakhirnya dengan Jack, dia menyaksikan masa lalu anak-anak Scotland
Yard yang mengerikan. Itu menggoyahkan keyakinan Sieg yang selama ini
menganggap manusia itu baik meski memiliki sedikit kekurangan. Membuatnya mulai
mempertanyakan hakikat manusia yang sebenarnya. Sieg mengambil nasihat Ruler
untuk tidak menyerah mempelajari hati manusia dan merenungkan pendapat kepada beberapa
pahlawan lain tentang masalah ini. Sieg akhirnya mencari jawabannya sendiri,
bagaimana dia memandang manusia dan kehidupan secara keseluruhan. Mirip dengan
Siegfried, dia kurang mempedulikan hidupnya sendiri dan menganggap dirinya
sebagai sesuatu yang dapat digunakan untuk menyelamatkan dan membantu
orang-orang di sekitarnya, menyebabkan dia sering kali membuat pilihan yang
tidak masuk akal dan sembrono. Meskipun dia mengaku tidak tertarik pada
kehidupan normal dan damai seperti yang dibicarakan Astolfo sebelumnya, jauh di
lubuk hatinya dia memang rindu kedamaian. Namun dia dengan rela mengabaikan fakta
itu karena dia memiliki tujuan yang lebih tinggi, yang dapat memberikan arti
sebenarnya bagi hidupnya, serta menghormati Siegfried yang rela mengorbankan
hidupnya untuk menyelamatkan Sieg yang sekarat. Untungnya, baik Jeanne dan
Laeticia berhasil mendorongnya untuk mulai mempertimbangkan nyawanya sendiri,
menyadari bahwa jika hanya mengkhawatirkan kewajibannya kepada orang lain tanpa
mempedulikan dirinya sendiri akan membuatnya benar-benar hampa meski dia telah
melakukan banyak hal dalam hidupnya. Kesalahan seperti itu adalah kesalahan yg
sama dengan yg diderita Siegried saat hidup, tidak pernah mempedulikan dirinya
sendiri.
Meskipun Sieg
memiliki alasan sendiri untuk menentang keinginan Amakusa, alasan utama yang
dilakukannya justru bukan demi kemanusiaan itu sendiri. Sejak insiden Jack,
Sieg kehilangan kepercayaan pada kemanusiaan. Namun, Jeanne bertaruh dan
memberikan segalanya, termasuk nyawanya, untuk membuktikan kalau masa depan
harus diraih manusia sendiri. Sieg melihat itu dan berharap bisa menjadi
kekuatan bagi Jeanne. Itu mengembalikan kepercayaan Sieg kepada manusia
sekaligus memberinya dorongan lebih untuk berani menentang Amakusa.
Sieg bertaung
dengan Amakusa dan berhasil menang. Tapi kondisi HGoB sudah runtuh dan wish
Amakusa sudah diaktifkan. Sieg mencoba memasuki Grail bersama Astolfo, meminta
saran untuk menghentikan efeknya. Perwujudan dari Grail mengatakan kalau semua
energi Grail sudah dialokasikan kepada wish Amakusa, tapi masih ada satu cara,
yaitu dengan mengasingkannya di sebuah dunia tanpa manusia, Reverse Side. Sieg
dengan sedikit dorongan Grail memaksakan diri untuk berubah jadi Fafnir agar
efek Grail tidak tersebar. Efeknya, Sieg tidak bisa lagi kembali ke wujud
manusianya.
Fate/Grand Order : Inheritance of Glory
Event ini
terjadi setelah HGW Apocrypha, tetapi sebelum Sieg dan Jeanne bertemu di
Reverse Side. Sieg, masih dalam bentuk Fafnir, mengalami kesulitan
mengendalikan Greater Grail, melakukan summon replika tubuh spiritual Ritsuka lewat
Shadow Border untuk membantu tugasnya. Dalam wujud Fafnir, dia menciptakan
terminal Sieg untuk berinteraksi dengan Ritsuka. Di sini Sieg udah jadi lebih
dewasa dan minta maaf atas tindakannya selama HGW. Di sini juga dijelasin
tentang banyak hal yg belum jelas di Apocrypha
ATK :
1,399/8,394
HP :
1,806/11,288
Grail ATK :
10,163
Grail HP :
13,686
Voice Actor :
Hanae Natsuki
Illustrator :
Konoe Ototsugu
Attribute : Man
Growth Curve :
Linear
Star Absorption
: 50
Star Generation :
10.8%
NP Charge ATK :
0.78%
NP Charge DEF :
3%
Death Rate : 54%
Alignments :
Neutral・Good
Gender : Male
Height/Weight :
165cm・53kg
Source :
Fate/Apocrypha
Region : Romania
Role : farmer,
mob-cleaner, arts damager, spammer, dragon slayer
Traits : Dragon,
Humanoid, Male, Servant, Weak to Enuma Elish
Strength: E | Endurance: E |
Agility: E | Mana: D |
Luck: B | NP: EX |
QAABBEx
Q : 3 hit
A : 2 hit
B : 3 hit
Ex : 4 hit
Untuk NP gain,
chain terbaik dia adalah AQAEx. Dengan NP charge atk 0,78%, NP gain up 30% dari
skill 1 level 10, arts up 6,5% dari passive skill, asumsikan ga crit maupun
overkill, jadinya :
Arts + Quick +
Arts + Extra
= 8,50746% +
7,605% + 14,98692% + 8,112%
= 39,21138%
Kalo pake skill
2, ada arts up 36%, jadinya :
Arts + Quick +
Arts + Extra
= 10,6977% +
7,605% + 19,3674% + 8,112%
= 45,7821%
Dia bisa juga
Arts chain lewat NPAA, asumsikan jumlah musuh masih 3, jadinya :
NP + Arts + Arts
+ Extra
= 29,15757% +
11,74719% + 14,98692% + 8,112%
= 64,00368%
Kalo pake skill
2 jadinya :
NP + Arts + Arts
+ Extra
= 39,01365% +
15,03255% + 19,3674% + 8,112%
= 81,5256%
See? Julukannya
sebagai spammer emang bukan hisapan jempol belaka. NPAA dia bahkan mengalahkan
Mordred Summer kalo skill 2 aktif, tapi kalo ga pake skill 2 ya Sieg jelas kalah.
Untuk stargen,
chain terbaik dia adalah QBBEx. Dengan stargen 10,8%, asumsikan ga crit maupun
overkill, jadinya :
Quick + Buster +
Buster + Extra
= 332,4% +
137,4% + 152,4% + 523,2%
= (3 star dan
32,4% untuk 4 star) + (1 star dan 37,4% untuk 2 star) + (1 star dan 52,4% untuk
2 star) + (5 star dan 23,2% untuk 6 star)
= 10~14 star
NOBLE PHANTASM
Name : Akafiloga
Argrise - Incandescent Dragon's Breath・Earth
Liquefaction
Rank : EX
Classification :
Anti-Unit (Self)
Type : Arts
Hit-Count : 3
Range : 0-50
(Breath)
Maximum number
of targets : 1 person
Effect : Deals
damage (NP5 750%) to all enemies.
Overcharge
Effect : Reduces their defense (reduce 20~40% tergantung OC) for 3 turns
(Activates first)
"Start alteration, pilgrimage to the other side
... we fly with "the cup of the heavens", the wicked dragon .... All
thaw!" Incandescent Dragon's Breath・Earth
Liquefaction, Akafilloga Argrise!"
- Sieg
Akafiloga
Argrise : Incandescent Dragon's Breath・Earth Liquefaction (灼熱竜息・万地融解アカフィローガ・アルグリーズ, Shakunetsu Ryū Iki Manchi Yūkai, Akafirōga
Arugurīzu) adalah Noble Phantasm milik Sieg yang membuatnya bertransformasi
sementara menjadi wujud Fafnir. Napas apinya sangat kuat, menyebabkan kerusakan
besar yang dapat melelehkan permukaan bumi. Sebuah Noble Phantasm yg berasal dari kisahnya
saat terbang ke langit dan Reverse Side.
Untuk kalkulasi
NP dmg, kita kumpulin data dulu. Dengan stat atk 9394 di level 80 (udah 1000
Fou), NP5 750%, arts up 36% dari skill 2 level 10, arts up 6,5% dari passive
skill, base multiplier 0,9x, dia menghasilkan NP dmg sekitar :
Non-Dragon enemies
24.938,96/enemy
(OC 100%)
27.017,20/enemy
(OC 300%)
29.095,45/enemy
(OC 500%)
Dragon enemies
49.877,91/enemy
(OC 100%)
54.034,41/enemy
(OC 300%)
58.190,90/enemy (OC
500%)
Cukup tinggi,
dia menempati peringkat 2 dalam list NP AoE Caster. Meski dmg tanpa
skill 2 hanya sekitar 18k/enemy, dengan spammability seperti dia, tentu bukan
masalah. Toh deff down-nya berdurasi 3 turn, kalo dia bisa NP sebelum durasi
itu berakhir, maka dia dapet deff down ganda, tentu ini menunjang dmg meski
tanpa skill 2.
Yha, sebenernya
dia juga punya NP lain, yaitu NP pemberian dari Siegfried (Armor of Fafnir
& Balmung) dan Frankenstein (Bridal Chest & Blasted Tree)
ACTIVE SKILL
1.
Man-made Hero
(False)
Rank : B+
Effect : Increases
own NP generation rate (30% di level 10) for 3 turns + Increases own Max HP (+ 2000
HP di level 10) for 3 turns.
Cooldown : 8/7/6
Pahlawan palsu
yang menerima jantung Siegfried dan menjadi pahlawan ketika arus listrik Noble
Phantasm Frankenstein mengalir ke tubuhnya. Meskipun waktunya singkat, dia bisa
berubah menjadi Servant dengan menggabungkannya lewat Dragon Revelation Command
Spell. Untuk gameplay, skill ini meningkatkan NP gain dan durability-nya selama
3 turn. Perolehan NP gain (back-to-back) kombinasi dari skill ini dan skill 2
bener-bener sadis, sedikit di atas Mordred Summer.
2.
Magecraft
Rank : C
Effect : Increases
own Arts performance (36% di level 10) for 1 turn.
Cooldown : 7/6/5
Bakat alami yang
dimiliki oleh setiap Homunculus, dikeluarkan lewat Magic Circuit. Dia bisa memahami
struktur suatu benda dan menghancurkan material padat apa pun dengan
membalikkan komposisinya. Namun, dia ga bisa menggunakan variasi lain. Secara
deskripsi, ini kebalikannya Trace On Shirou. Untuk gameplay, ini berpengaruh
besar pada NP dmg dan juga NP gain saat melakukan NPAA, karena itu
hati-hati makenya.
3.
Dead Count
Shapeshifter - Dragon Revelation Command Spells
Rank : EX
Effect : Increases
own damage (100% di level 10) against Dragon enemies for 1 turn + Charges own
NP gauge (30% di level 10)
Cooldown : 8/7/6
Dengan
menggunakan CS pada dirinya sendiri, dia dapat berubah sementara menjadi
Siegfried dengan jantung Siegfried sebagai katalisnya. Batas waktu perubahan sekitar
tiga menit. Untuk gameplay, skill ini membuatnya cocok jadi farmer karena ada
NP fill. Namun Anti-Dragon dari skill ini kurang berguna karena tidak terlalu
banyak Assassin/Berserker Dragon di normal quest (well, di event quest banyak
sih). Tapi jangan kira skill ini jelek mentang-mentang Anti-Dragonnya ga
kepake. Dengan spammability-nya dan skill ini, sirkulasi NP dia jadi sangar.
PASSIVE SKILL
1.
Independent
Action
Rank : EX
Effect : Increases
own critical damage by 12%.
Sub-spesies dari
‘dirasuki Servant’. Dia mendapat ini setelah menerima jantung Siegfried dan
menjadi manusia biasa. Energi Sihir yg dia keluarkan memang selevel Servant,
tetapi hal lainnya identik dengan manusia biasa. Awalnya, usianya diharapkan
hampir sama dengan manusia, tapi karena dia ke Reverse Side, dia abadi di sana.
2.
Homunculus
(Skill)
Rank : C+
Effect : Increases
own Arts performance by 6.5% + Increases own debuff resistance by 6.5%.
Dia adalah Homunculus
yg dibuat Gordes, hasil tiruan Homunculus Einzbern. Meski hanya kebetulan, tapi
dia memiliki kepribadian dan kemampuan sihir yang sangat bagus.
BOND CE
Name : Nameless
Death
Illustrator : —
Min/Max ATK : 100/100
Min/Max HP : 100/100
Stars : 4★
Cost : 9
Max Level : 80
Craft Essence ID
: 800
Effect : When
equipped on Sieg, increases party's NP generation rate and NP damage by 10%
while he is on the field.
Lore :
She has no name.
She has no
memories.
She has no
needs, no desires, or destiny.
The reason of
her destruction was because she was at the wrong place at the wrong time.
She is without
grief.
She is without
hatred.
For those
emotions were not needed.
Which is why I
am sad.
For there are
none, even she herself that remembers her name.
Was she truly
saved by holding my hand?
Has she truly
let go all resentment of this world.
There is no
answer... For all eternity.
Saran CE
-
Formalcraft
-
Golden Sumo
-
Halloween
Princess
-
Divine Banquet
-
Dive to Blue
-
Bond CE dia
-
Heaven’s Feel
-
Black Grail
-
Art of Death
-
Kaleidoscope
-
Imaginary
Element
-
Projection
-
Tsukumihara
Student Council
-
Teacher and I
-
White Cruising
-
Battle Olympia
-
Battle Companion
-
Sweet Days
-
Detective Edmond
~Foreign Nation Infiltration Arc!
-
The Moment of
Peace
-
Afternoon in the
Citadel
-
Miss Sailor in
White Uniform
-
The Faithful Dog
Who Waits
-
Kill on Sight
-
Kaleid Sapphire
-
Witch of Moonlit
Night
-
New Beginning
-
Demonic Bodhisattva
-
Dll
Saran Servant
separty :
-
Waver
-
Tamae
-
Hans
-
Mozart
-
Paracelsus
-
Chiron
-
Helena
-
Fionn
-
Sanzou
-
Queen of Sheba
-
Jalter
-
Edison
-
Dll
Kelebihan :
-
NP gain tinggi
-
NP dmg tertinggi kedua di antara AoE Caster
-
Sirkulasi bagus
- Deff down pada
NP aktif dulu sebelum dmg, juga berguna seperti atk up untuk tim
Kekurangan :
-
Normal atk geli
karena stat dan base multiplier rendah
- Anti-Dragon pada
skill 3 kurang bersinar karena ga banyak Assassin/Berserker Dragon
Kesimpulan :
Yha, overall dia
ini farmer yg bagus. Dengan NP gain setinggi itu, dia bisa bersaing seimbang
dengan Mordred Summer dalam hal NP back-to-back. Tentu dibandingkan dengan
Mordred Summer yg bukan freebie, NP dmg Sieg lebih tinggi. Meski begitu, Mordred
Summer lebih difavoritkan saat farming qp karena musuh di sana adalah Caster,
dan ada fakta yg cukup mengagetkan tentang musuh Caster lho. Ada yg sadar ga
kalo pas kita lawan Caster, pasti ngisi NP gauge lebih gampang, sedangkan kalo
lawan Berserker pasti seret? Itu karena musuh Caster memiliki multiplier NP
gain up 1,2x bila diserang. Ini tentu sangat menguntungkan Mordred Summer baik
dari segi damage maupun NP gain. Sieg saat ini belum punya stage serupa untuk
menunjukkan kelebihannya.
Sekian artikel
kali ini, yuk kalo mau komen (sekedar iseng) ataupun kritik
Jangan lupa
follow ya
4 comments:
Katanya dia np damage ada di posisi 2,tapi di kesimpulan dia damage tertinggi di antara caster aoe,maksudnya gimana bang 😂
Oh iya makasih, "kedua"nya ketinggalan
kan bisa separty ma georgius (NP Apply dragon trait)
Me sebelum liat ending Apocrypha: Jadiin Jeanne waifu
Me setelah liat ending Apocrypha: ............. Oke :) .....
Post a Comment